Contoh Kata Pengantar Karya Tulis

Untuk membuat karya tulis atau makalah dan juga skripsi tentunya selalu menggunakan Kata Pengantar yang menjelaskan tentang apa yang akan di jadikan tulisan misalnya judul karya tulis dan sebagainya. Nah bagi yang ingin membuat karya tulis ataupun makalah dan sebagainya berikut ini adalah contoh pembuatan kata pengantar

Kata Pengantar

Segala puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT, yang telah melimpahkan rahmat serta karunianya, melimpahkan nikmat yang tiada tara, kami dapat menyelesaikan  karya tulis ini  ini dengan judul   :

 Analisis Penyebab Tunggakan Rekening Air Pada Perusahaan Daerah Air Minum (Pdam) Tirta Kerta Raharja Wilayah Pelayanan III

Maksud utama dari penulisan  ini sebagai syarat / pengakuan gelar Sarjana Strata Satu Jurusan Ekonomi Manajemen di PDAM Kabupaten Tangerang.

Mengingat akan keterbatasan dan kemampuan penulis, tentu saja karya tulis ini masih jauh dari kesempurnaan dan masih banyak kekurangan.Hal ini disebabkan kemampuan penulis yang terbatas dan kurangnya pengalaman dalam penulisan baik materi dan juga teknik. Oleh karena itu kritik yang sifatnya membangun dan saran demi sempurnanya karya tulis ini penulis terima dengan senang hati.

Tidak lupa  penulis ucapkan terima kasih yang tidak terhingga kepada semua pihak yang telah membantu dalam menyelesaikan karya tulis ini, terutama kepada rekan rekan di wilayah pelayanan III

Semoga Allah Swt memberikan balasan yang setimpal atas segala kebaikan yang telah diberikan kepada kita semua, dan tidak ada manusia yang sempurna, dalam arti penulis menyadari bahwa dalam penulisan dan penyusunan ini tentunya tidak luput dari berbagai kesalahan dan kekurangan. Oleh sebab itu penulis mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun dari berbagai pihak terhadap penulisan karya tulis  ini. Akhirnya penulis berharap semoga karya tulis  ini dapat bermanfaat khususnya bagi penulis dan pembaca.

Hormat Kami

 

 Penulis

 

Tentunya kata kata yang ada dalam tulisan ini dapat di tambahi atau di rubah sesuai dengan keinginan penulis menyesuaikan dengan kebutuhan akan materi yang akan di jadikan bahan penulisan

130 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.